Tanah Surga

Thursday, August 23, 2012

Hellooo !
Minal Aidin Wal Faidziin semuanyaaa
Di liburan lebaran kemaren tepatnya hari kedua ifa nonton salah satu film baruu














Sebenernya tadinya ga ada rencana nonton ini soalnya publikasinya agak kurang dan jadi 
kurang tau sebenernya tentang apa sih film ini.
Dan ternyataaa, waaah kereeen filmnya !
Ide ceritanya memang simpel tentang kehidupan orang-orang di perbatasan antara Malaysia dan Indonesia
Tapi dialog-dialognya penuh dengan sindiran buat pemerintah 
Dan latar tempatnya itu baguus bangeet
Oiya music scoringnyaa juga cantiik bangeet :)
Beneran ga nyesel deh nonton film ini !
Film ini bisa membangkitlan rasa nasionalisme kita loh !
Mengingatkan bahwa selama ini masih banyak masyarakat di luar Jawa yang belum sejahtera
Mengingatkan bahwa mereka semua jadi anak tiri pembangunan
Mengingatkan kalau pemerintah sudah terlalu banyak beralasan 
Dan mengingatkan bahwa seburuk apapun negerimu, kau harus tetap cinta pada negerimu ;)

Ini nih soundtracknya 

" Bukan lautan hanya kolam susu
  Kail dan jala cukup menghidupi
  Tiada badai tiada topan kau temui
  Ikan dan udang menghampiri dirimu
  Orang bilang tanah kita tanah surga
  Tongkat kayu dan batu jadi tanaman
  Orang bilang tanah kita tanah surga
   Tongkat kayu dan batu jadi tanaman "

Tagline dari film ini 
" Apapun yang terjadi, jangan sampai kehilangan cinta terhadap negeri ini"


Ayoo semangaat untuk bermanfaat bagi negeri ! :)

You Might Also Like

0 comments

Proud To Be Part Of

My Ultimate Support System

My Ultimate Support System

I'M PART OF

Blogger Perempuan